Desaku yang kucinta - pujaan hatiku - tempat ayah dan bunda - dan handai taulanku - tak mudah kulupakan - tak mudah bercerai - selalu kurindukan - desaku yang permai . . .

About

Mengenai Blog ini

Blog 'Ngunut Tulungagung Jawa Timur' ini adalah blog yang berisikan seputar desa (Kecamatan) Ngunut, Kabupaten Tulungagung, Jawa Timur, Indonesia.

Tulisan di dalamnya berisi beberapa lokasi yang ada di kota Ngunut, dan beberapa ingatan saya tentang kota itu. Beberapa tulisan di sini merupakan pengalaman pribadi dan tidak ada maksud untuk mengajak Anda ber-polemik (walau hal ini bebas di internet).

Saya rindu untuk membagikan pengalaman masa kecil saya, waktu SD, SMP dan SMA. Dan sangat berharap ada komentar dari pembaca, mungkin juga blog-blog yang menulis tentang desa-desa yang pernah kita tinggali!

Mengenai Penulis

Saya lahir di desa Ngunut, Tulungagung, Jawa Timur, tahun 1968 silam. Setelah lulus dari SMA tahun 1986 saya merantau ke Surabaya. Tahun 1994 menikah dengan gadis Blitar, dan tahun 1995 dikaruniai seorang anak laki-laki.

Kenangan yang muncul, rasanya tidak bisa kupaksa untuk terus menerus ada. Kadang, dia mendadak saja hadir di kepala, hanya gara-gara melihat beberapa orang anak-anak main layang-layang. Atau, pas lewat rel kereta api di belakang kantor tempatku bekerja, atau lagi menunggu angkot / mikrolet, melihat seorang ibu tua dengan barang dagangannya lewat di depan mata, dan sebagainya.

Apapun itu, yang terlintas di benakku, langsung kuusahakan kutulis di blog ini (selang satu atau dua hari)... dan kuusahakan tiap item akan kulengkapi dengan tambahan memory-memory yang muncul.

Copy Paste

Saya tidak mengecam adanya copy paste, karena bagi sebagian blogger, copy paste itu diperlukan (saya juga pernah mengcopy paste artikel orang lain). Saya mengijinkan tulisan di blog saya ini di copy-paste ke blog anda / forum lainnya. Tapi, saya menyarankan anda untuk mencantumkan link back ke blog ini. Saya hanya ingin supaya anda sedikit menghargai jerih payah saya.

Tidak ada aturan hukum dalam hal ini. Jika anda menolak, saya tak akan menuntut anda ke pengadilan.

Tidak ada salahnya, mencantumkan sumber dan linkback. Hal ini tidak akan merusak reputasi anda, cuma merusak ego anda.

[Kalimat di atas niru / nyontek dari blog temanku....]

Terima kasih & Sekian dulu dari saya. Silakan nikmati artikel-artikel Ngunut Tulungagung Jawa Timur. Saya sangat mengharapkan respon, komentar, terutama link ke blog-blog yang menulis tentang daerah di mana Anda dilahirkan!

Time Table

1968

Aku lahir di desa ini.

1969-1973

Masa kecilku, ada foto2ku waktu ikut karnaval di TK, kalau tidak salah dibuat tahun 1973.

1974-1980

Masa aku sekolah di SD, SD Ngunut III, dekat setasiun kereta api Ngunut.

1981-1983

Aku sekolah di SMP, SMP Negeri 1, Jl. Recobarong, Ngunut. Tahun 1981 ini keluargaku pindah rumah, dari Jl. Raya II ke Jl. Recobarong.

1984-1986

Aku duduk di bangku SMA, bersekolah di SMPP Tulungagung, Beji Boyolangu.

1986-1988

Aku berangkat ke Surabaya, tahun 1986 mencari pekerjaan. Selama 2 tahun, aku masih diijinkan berjumpa dengan mamaku. Tahun 1988 dia dipanggil Tuhan, kembali ke Kerajaan-Nya yang abadi.

Selama beliau hidup, aku pulang sebulan sekali. Dari Surabaya, naik bis malam, sampai di desa Ngunut sekitar jam 2 pagi. Aku turun bis, berjalan kaki lewat SD GILANG 1, dan menuju rumah. Dan, aku hanya mampu memberi mamaku uang Rp. 10.000,- dari gajiku Rp. 50.000 tiap bulan.

1988 - sekarang

Aku hanya mengunjungi desa Ngunut jika benar-benar ada kesempatan, sebab setahun sekali aku harus mudik ke desa istriku, desa Gambar Baru, lereng gunung Kelud, Blitar.

Kunjungan ke Ngunut

Satu tahun sekali, saya dan keluarga (istri dan anak) ke Blitar untuk 'mudik'. Selalu saya usahakan menyempatkan diri ke Ngunut, walau sebentar - beberapa menit saja - , dan  mencari makanan favorit di pasar Ngunut dan beberapa tempat lainnya.